PEMBUATAN PERANGKAP NYAMUK DAN KECOA DARI FERMENTASI GULA MERAH




PEMBUATAN PERANGKAP NYAMUK DAN KECOA DARI FERMENTASI GULA MERAH

Makalah Ini Dibuat Sebagai Salah Satu
 Tugas Bahasa Indonesia 

DISUSUN OLEH:
HAJATUL WILDANI IHSAN
NO BP:1710943006

PEMBIMBING:
LILIMIWIRDI, M.HUM.


JURUSAN TEKNIK LINGKUNGAN
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS ANDALAS
PADANG
2017
ABSTRAK

            Perangkap nyamuk dan kecoa dari fermentasi gula merah adalah sebuah perangkap nyamuk dan kecoa yang menggunakan hasil fermentasi gula merah, dimana hasil fermentasi tersebut dapat membuat nyamuk tertarik untuk masuk ke dalam perangkap yang sudah dibuat. Hasil fermentasi berupa gas karbon dioksida (CO2), alkohol, pH larutan menjadi asam dan menghasilkan panas, dimana hasil fermentasi tersebut merupakan hal-hal yang disukai nyamuk dan kecoa. Dari praktikum yang telah kami lakukan didapatkan hasil dan analisa produk, yaitu pH larutan semakin lama semakin rendah, lama perangkap berfungsi 12 hari dengan jumlah nyamuk yang terperangkap sebanyak 69 ekor, sedangkan efektifitasnya yaitu dari 33 ekor nyamuk yang di tangkar terperangkap sebanyak 19 ekor nyamuk, sehingga efektifitas perangkap sebesar 57%, dan data organoleptik didapatkan bahwa panelis yang menyatakan tidak berbau alkohol sebesar 80%, berbau alkohol sebesar 20%, dan sangat berbau alkohol sebesar 0%. Jadi dapat disimpulkan bahwa produk tidak berbau alkohol dan efektif sebagai perangkap nyamuk dan kecoa.

Kata kunci: fermentasi, perangkap nyamuk dan kecoa , karbon dioksida

ABSTRACT
Mosquito trap from the fermentation of sugar is a mosquito trap that uses brown sugar fermented, in which the fermentation results may make mosquitoes keen to get into the trap that has been made. Fermented in the form of carbon dioxide (CO2), alcohol, pH became acidic and produce heat, where the results of the fermentation are things like mosquitoes. From the lab we have done the results obtained and the analysis of the product, ie pH progressively lower, longer trap function 12 days by the number of mosquitoes trapped as many as 69 tails, while its effectiveness is of 33 mosquitoes were in captivity caught as many as 19 mosquitoes, so the effectiveness of traps by 57%, and the data showed that the organoleptic panelists expressed odorless alcohol by 80%, smelled of alcohol by 20%, and smelled strongly of alcohol at 0%. So it can be concluded that the product does not smell of alcohol and effective as a mosquito trap.


Keywords: alcohol, carbon dioxid, effectiveness
                                          






                                               


KATA PENGANTAR


Dengan mengucapkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulisan Makalah yang berjudulPembuatan dan Analisis Perangkap Nyamuk dan Kecoa dari Fermentasi Gula Merah’’ ini dapat disusun dengan baik.
Makalah ini dibuat sebagai salah satu tugas bahasa indonesia. Oleh karena itu, pada kesempatan ini perkenankanlah penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada:
1.        Kedua orang tua yang selama ini telah memberikan do’a, semangat, nasehat, motivasi, dan dukungan baik moral maupun material dalam penyiapan laporan.
2.        Bapak Dr.Insannul Kamil, M.Eng. Ph.D. selaku Dekan fakultas teknik
3.        Dr.Slamet  Raharjo selaku ketua jurusan Teknik Lingkunga Universitas Andalas
4.        Ibu LiliMiwirdi,M.Hum sebagai dosen Bahasa Indonesia yang telah memberikan tugas pembuatan makalah ini.
5.        Seluruh teman-teman dan adik-adik yang telah banyak membantu hingga terselesainya proposal ini.
Dari penyusunan makalah ini, penulis mengharapkan masukan, kritik, dan saran yang bersifat membangun demi kebaikan penulis nantinya.

Padang,21 oktober 2017


Hajatul Wildani Ihsan



DAFTAR ISI
Halaman
ABSTRAK .......................................................................................................... i
LEMBARAN PENGESAHAN......................................................................... ii
KATA PENGANTAR....................................................................................... iii
DAFTAR ISI....................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL.............................................................................................. v
DAFTAR GRAFIK............................................................................................ vi
DAFTAR LAMPIRAN...................................................................................... vii
BAB I PENDAHULUAN
1.1    Latar Belakang...................................................................................... 1
1.2    Perumusan Masalah .............................................................................. 3
1.3    Tujuan ................................................................................................... 3
1.4    Manfaat Penelitian ............................................................................... 3
1.5    Parameter Uji ........................................................................................ 4
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1     Uraian Tentang Nyamuk ...................................................................... 5
2.1.1   Morfologi Nyamuk ..................................................................... 5
2.1.2   Morfologi Kecoa......................................................................... 5
2.1.3   Bahaya Nyamuk.......................................................................... 6
2.1.4   Bahaya kecoa...............................................................................6
2.1.5   Hal-hal yang disukai Nyamuk dan Kecoa...................................7
2.2      Inteksida/Obat Anti Nyamuk dan Kecoa............................................. 8
2.2.1   Obat Kimia Anti Nyamuk dan Kecoa......................................... 8
2.2.2   Obat Anti Nyamuk Alami........................................................... 9
2.3       Ragi Roti .............................................................................................. 9
2.4       Gula Tebu Merah ................................................................................. 11
2.5       Fermentasi............................................................................................. 13
2.6       Parameter Uji ....................................................................................... 14
2.6.1   Pengujian Lama Perangkap Berfungsi ....................................... 14
2.6.2   Efektifitas Perangkap ................................................................. 15
2.6.3   Pengujian pH............................................................................... 15
2.6.4   Organoleptik................................................................................ 15
BAB III PELAKSANAAN PRAKTIKUM
3.1       Waktu dan Tempat .............................................................................. 17
3.2       Metoda ................................................................................................. 17
3.3       Alat dan Bahan .................................................................................... 17
3.3.1   Alat Gelas ................................................................................... 17
3.3.2   Alat Non Gelas ........................................................................... 17
3.3.3   Bahan ......................................................................................... 18
3.4       Prosedur Kerja ..................................................................................... 18
3.4.1   Pembuatan Perangkap Nyamuk ................................................. 18
3.4.2   Penetapan Derajat Keasaman Menggunakan pH Meter ............. 19
3.4.2.1 Pengujian pH Sampel...................................................... 19
3.4.3   Penentuan Lama Perangkap Berfungsi ...................................... 20
3.4.4   Efektifitas Perangkap ................................................................. 20
3.4.5   Uji Organoleptik.......................................................................... 21

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1     Pemeriksaan pH Menggunakan pH Meter............................................ 22
4.2     Lama Perangkap Berfungsi .................................................................. 24
4.3     Organoleptik ........................................................................................ 26
4.4     Efektifitas Perangkap .......................................................................... 28
4.5     Analisis Biaya....................................................................................... 29
4.5.1   Analisis biaya pembuatan produk............................................... 29
4.5.2   Analisis bayangan biaya pemasaran............................................ 29
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1     Kesimpulan .......................................................................................... 31
5.2     Saran .................................................................................................... 31
DAFTAR KEPUSTAKAAN.......................................................................... 32



                                                                                       

DAFTAR TABEL
Halaman
Tabel 1. Kandungan Gula Tebu Merah ........................................................ 12
Tabel 3. Hasil Pengujian pH ........................................................................  22
Tabel 4. Hasil Pengujian Lama Perangkap Berfungsi .................................   24
Tabel 5. Uji Organoleptik ............................................................................  26
Tabel 6. Analisis Biaya ................................................................................. 29




DAFTAR GRAFIK
Halaman
GRAFIK 1.pH larutan................................................................................... 23
GRAFIK 2. Jumlah nyamuk.......................................................................... 25



DAFTAR LAMPIRAN
Halaman
Lampiran  1. Stiker.......................... ............................................................................ 32
Lampiran  2. Cara menggunakan............ ..................................................................... 34
Lampiran  3. Dokumentasi..............................................................................................35



BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Nyamuk[1] adalah binatang yang banyak terdapat di lingkungan di rumah kita atau tempat-tempat yang lain. Nyamuk bagi kita manusia adalah binatang yang sangat menggagu dan dapat menyebabkan penyakit,berupa demam berdarah (DBD), malaria, cikumunya[2], dan lain-lain. Oleh sebab itu, nyamuk sangat menggangu, maka sebagian besar orang ingin menyingkirkan nyamuk. Banyak cara yang dilakukan orang untuk menyingkirkan nyamuk diantaranya, membuat obat anti nyamuk, mesin pembunuh nyamuk, bahkan perangkap nyamuk. sedangkan kecoa[3] adalah binatang yang dianggap hama bagi manusia, karena kecoa adalah serangga yang menjijikan dan berbau. Selain itu kecoa mengandung bakteri yang jahat dan bakteri tersebut bisa menyebabkan penyakit terhadap manusia.
Obat anti nyamuk dan kecoa atau pestisida yang digunakan untuk membasmi nyamuk dan kecoa, yang dibuat oleh pabrik secara massal dapat berupa obat anti nyamuk bakar yang mengeluarkan asap, obat anti nyamuk semprot dan obat anti nyamuk elektrik dengan menggunakan cairan yang diuapkan. Diantara macam obat anti nyamuk tersebut memiliki beberapa kekurangan yaitu diantaranya: obat anti nyamuk semprot mengandung racun seperti DEET (n-Dietil-meta-toluamida)[4], opoxour,transfultrin[5]  plaletrin[6] dan allterin[7] yang berbahaya dan dapat merusak kesehatan. (sumber: www.sehatluwihindah.blogspot.com).
Obat anti nyamuk bakar menghasilkan asap yang mengandung zat DDVP (dichlorovynil dimetil phospat) yang dapat merusak syaraf (sumber: www.bidanku.com). Obat anti nyamuk elektrik menghasilkan uap yang berbahaya meskipun dalam skala kecil tetapi jika rutin terkena uap tersebut dapat juga merusak kesehatan kita. Uap yang dihasilkan mengandung propoxour (karbanat) dan diethyltoluamide yang merupakan bahan intektisida pembunuh serangga , begitu juga dengan obat anti kecoa, yang biasanya berupa cairan yang di semprotkan. (sumber: www.usir-nyamuk.blogspot.com).
Berdasarkan efek samping dari obat anti nyamuk dan kecoa yang ada di pasaran, maka saya berinisiatif untuk membuat perangkap nyamuk dan kecoa dari fermentasi gula merah. perangkap nyamuk dan kecoa yang saya buat tidak mempunyai efek samping terhadap kesehatan serta limbah yang dihasilkan dapat berguna sebagai pupuk bagi tanaman. Gula merah[8] banyak diproduksi oleh masyarakat sumatera barat,gula merah yang berasal dari air tebu dibuat dengan cara tradisional dan pabrik. Menurut penelitian sebelumnya, bahwa nyamuk menyukai panas yang sesuai dengan suhu tubuh karena nyamuk memiliki petunjuk visual untuk menemukan lokasi target dari jauh. Karbondioksida[9] juga disukai nyamuk, karena nyamuk dapat mendeteksi dari jauh dengan organ khusus yang disebut maxillary palp. Nyamuk juga menyukai asupan alkohol, kandungan asam di dalam keringat yang menentukan seberapa tertariknya nyamuk terhadap kita. Selain itu nyamuk juga menyukai warna-warna yang gelap karena warna gelap akan membuat nyamuk tertarik. oleh karena itu Perangkap nyamuk yang saya buat dapat menjebak nyamuk karena saat proses fermentasi menghasilkan gas CO2, panas, alkohol, bau, serta dikemas dalam kaleng kue yang berwarna gelap. Sedangkan kecoa tertarik terhadap bau busuk yang dihasilkan proses fermentasi gula merah.
1.2  Perumusan Masalah
Masalah yang di bahas dalam penelitian ini adalah:
1.      langkah-langkah fermentasi gula merah sehingga dapat dijadikan sebagai bahan alami perangkap nyamuk dan kecoa.
2.      Alasan fermentasi gula merah dengan ragi roti dapat dijadikan sebagai bahan alami perangkap nyamuk dan kecoa.
3.      kelebihan dan kekurangan fermentasi ragi gula merah sebagai perangkap nyamuk dan kecoa.
4.      Menganalisa apa saja yang dapat membuat nyamuk dan kecoa masuk dalam perangkap.

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah:
1.      Mengetahui bahwa fermentasi gula merah dan ragi dapat sebagai bahan alami pembasmi nyamuk dan kecoa.
2.      Untuk menentukan efektifitas dari perangkap nyamuk dan kecoa yang dibuat.

1.4 Manfaat Penelitian

1.        Bagi pembaca dapat dijadikan salah satu acuan untuk menggunakan gula merah dan ragi sebagai bahan alami pembasmi nyamuk dan kecoa.
2.        Bagi pelajar dapat dijadikan salah satu acuan untuk melakukan penelitian sejenis yang lebih kompleks, serta dapat menambah pengetahuan baru.
3.        Bagi penulis dapat menambah wawasan.
4. bagi myarakat dapat membantu dalam hal menynigkirkan nyamuk dan  kecoa.

1.4  Parameter dan Metode Uji
1.      Penentuan pH metode potensiometri
2.      Lama perangkap berfungsi
3.      Efektifitas dari perangkap
4.      Organoleptik terhadap basu



BAB II
DASAR TEORI
2.1 Uraian Tentang Nyamuk
2.1.1 Morfologi Nyamuk
Nyamuk[10] adalah golongan serangga yang termasuk suku culicidae, ordo diptera yang berbentuk lansing, baik tubuhnya,sayapnya maupun proboscisnya. Proboscis adalah alat untuk menusuk dan menghisap cairan makanan atau darah. Nyamuk tersebar luas di seluruh dunia mulai dari daerah kutub sampai daerah tropis, dapat dijumpai 5.000 m di atas permukaan laut sampai kedalaman 1.500 m di bawah permukaan tanah di daerah pertambangan. Nyamuk dewasa hidup di udara, telur diletakan di air sedangkan larva dan pupa hidup di dalam air (aquatic).Tempat berkembang biak (breeding place) adalah air yang sangat bervariasi jenisnya (levine,1994).
2.1.2 Morfologi Kecoa
            Antonius mengatakan Mula-mula telur kecoa[11] akan menetas menjadi nimfa. Nimfa ialah tahapan tubuh hewan muda. Nimfa pada kecoak memiliki bentuk tubuh yang hampir serupa dengan kecoak dewasa, tetapi ukuran nimfa lebih kecil dan belum bersayap. Dalam perkembangannya, nimfa akan mengalami pergantian kulit (ekdisis) berkali-kali hingga menjadi kecoak dewasa. Setelah dewasa, kecoak tersebut akan bertelur. Telur tersebut akan menetas. Tahapan perubahan bentuk akan terulang lagi.(antonius, 1958)


2.1.3 Bahaya Nyamuk
Nyamuk sebagai mana yang kita ketahui adalah hewan yang mencari makan dengan menghisap cairan di tubuh mangsanya yaitu berupa darah. Tidak terkecuali mangsanya adalah manusia, nyamuk tidak hanya menghisap darah tetapi juga meninggalkan beberapa penyakit kepada mangsa yang dihisap darahnya. Penularan menyakit ini terjadi waktu saat penghisapan darah, karana di dalam tubuh nyamuk tersebut terdapat bakteri dan firus yang dapat menimbulkan penyakit dengan cara menginveksikannya ke dalam tubuh manusia.
Beberapa penyakit yang disebabkan nyamuk dapat menimbulkan efek yang parah terhadap tubuh manusia diantara penyakit yang disebabkan nyamuk adalah DBD, malaria, cikungunya, virus zika, penyakit kaki gajah[12] dan lain-lain.
2.1.4 Bahaya Kecoa
Menyebabkan Alergi Kecoa yang mengeluarkan air liur juga kotoran dapat berakibat pada munculnya alergi. Kulit akan terasa gatal, penyakit asma yang kambuh, sampai mata yang tampak berair.Membuat Makanan Jadi Kotor Sama halnya dengan bahaya makanan yang dihinggapi lalat,  Hewan ini merupakan jenis serangga pemakan segala. Makanan manusia, kertas bekas, sabun mandi, dan lainnya. Ketika kecoa hinggap pada makanan kita, maka kemungkinan ia telah mengeluarkan berbagai bakteri juga telur di dalam makanan.Menyebarkan Bakteri Yang berperan dalam menyebarkan bakteri juga bermacam penyakit adalah air liur kecoa. Bakteri yang hidup di usus kecoa pun sangat membahayakan kehidupan manusia. Bakteri ini dinamakan pseudomonas aeruginosa.Makanan Jadi Beracun Keracunan makanan tidak hanya disebabkan oleh kondisi makanannya (misal makanan telah kadaluarsa) namun juga dapat diakibatkan oleh kecoa yang “berkunjung” ke makanan kita. Bakteri salmonella penyebab tifoid dan paratifoid hidup dalam tubuh kecoa.Menyebarkan Penyakit Berbagai penyakit yang disebabkan oleh kotoran kecoa, air liur, kencing kecoa antara lain adalah demam tifoid atau tifus, hepatitis, diare, kolera, TBC.
2.1.5 Hal-Hal yang Disukai Nyamuk dan Kecoa
1. Warna Pakaian
Nyamuk lebih mudah mengenali Anda sebagai target jika Anda terlihat menonjol. Warna-warna gelap, akan lebih menarik nyamuk.
2. Gerakan
Semakin Anda bergerak, semakin mudah nyamuk mengidentifikasi Anda sebagai makhluk hidup yang mengandung darah.
3. Panas Tubuh
Petunjuk visual dapat membantu nyamuk menemukan lokasi Anda dari jauh. Namun selagi nyamuk mendekat, panas tubuh Anda lah yang menariknya. Ini mengapa perempuan hamil bersuhu tubuh lebih hangat biasanya lebih rentan kena gigit.
4. Karbon Dioksida (CO2)
Nyamuk dapat mendeteksi karbondioksida dari jauh dengan organ khusus yang disebut maxillary palp. Perempuan hamil, biasanya mengeluarkan CO2 21% lebih banyak. Sementara anak kecil, umumnya aman jika banyak orang dewasa yang lebih banyak mengeluarkan CO2 di sekitarnya.
5. Asupan Alkohol
Nyamuk dapat mendeteksi ethanol dalam tubuh. Sebuah penelitian menunjukkan, jika anda minum 354 ml bir saja dapat meningkatkan risiko digigit nyamuk secara signifikan.
6. Kulit dan Keringat
Apa yang Anda minum atau pakai hampir tidak ada hubungannya dengan kerentanan Anda terhadap gigitan nyamuk. Itu murni genetik. Komposisi bakteri pada kulit, dan kandungan asam dalam keringatlah yang menentukan seberapa menariknya Anda bagi nyamuk.
7. Golongan Darah
Jika Anda memiliki golongan darah O, maka Anda adalah yang paling rentan digigit. Baru setelah itu golongan darah B dan A.
8. Bau busuk
Bau busuk yang dihasilkan sesuatu akan membuat kecoa tertarik untuk mendekatinya dan menjadikannya sumber makanan.

2.2 Insektisida/ Obat Anti Nyamuk dan Kecoa
2.2.1 Obat Kimia Anti Nyamuk dan Kecoa
Obat kimia anti nyamuk dan kecoa dibuat oleh pabrik, didalam obat kimia anti nyamuk dan kecoa ini terdapat berbagai macam kandungan bahan kimia di dalam obat anti nyamuk tersebut, bahan kimia tersebut bekerja dengan cara membunuh nyak melalui uap, asap yang dihasilkan dari proses pembakaran dan penguapan dari bahan kimia tersebut. Misalnya obat anti nyamuk dan kecoa semprot mengandung racun seperti DEET (n-Dietil-meta-toluamida), opoxour, transfultrin  plaletrin dan allterin,Obat anti nyamuk bakar menghasilkan asap yang mengandung zat DDVP (dichlorovynil dimetil phospat) yang obat anti nyamuk elektrik menghasilkan uap yang mengandung propoxour (karbanat) dan diethyltoluamide.
Kandungan bahan kimia di dalam obat anti nyamuk dan tersebut memiliki  efek atau dampak terhadap kesehatan, seperti obat anti nyamuk bakar yang dapat merusak syaraf, obat anti nyamuk dan serangga semprot dapat menggagu saluran pernafasan dan obat anti nyamuk elektrik dapat merusak kesehatan jika digunakan secara rutin. (http://halosehat.com/farmasi/obat/8-bahaya-obat-nyamuk-bakar-dan-semprot-dari-bahan-pembuatannya.)
2.2.2 Obat Anti Nyamuk Alami
Obat anti nyamuk alami adalah bahan-bahan yang bersifat alami atau berasal dari alam tampa mengandung bahan kimia buatan, obat anti nyamuk alami ini bekerja dengan cara menghasilkan sesuatu yang dapat mengganggu dan menarik perhatian nyamuk. Seperti, bunga lavender bekerja dengan cara menghasilkan bau yang tidak di sukai nyamuk, dan produk yang saya buat yaitu perangkap nyamuk dari fermentasi gula merah bekerja dengan cara menarik perhatian nyamuk sehinggga nyamuk masuk ke dalam perangkap tersebut.

2.3 Ragi Roti
Ragi[13] atau fememn adalah zat yang menyebabkan fermentasi. Ragi biasanya mengandung mikroorganisme yang melakukan fermentasi dan media biakan bagi organisme tersebut. Media biakan ini dapat berbentuk butir-butir kecil atau cairan nutrien. Ragi umumnya digunakan dalam industri makanan untuk membuat makanan atau minuman hasil fermentasi seperti acar, tempe, roti dan bir 
Ragi adalah makhluk hidup, bahasa umum ilmiahnya adalah yeast. Untuk ragi roti biasanya adalah Sachharomyces cereviciae.  Pada umumnya terbagi dalam 3 jenis, yakni fresh yeast/ragi basah (compressed yeast), instant dry yeast dan active dry yeast.
1.        Fresh Yeast/Ragi Basah (Compressed Yeast)
Ragi jenis ini memiliki kadar air sekitar 70%, sehingga harus disimpan pada suhu 20 -50C untuk mencegah hilangnya daya pembentuk gas. Setelah kemasan dibuka, umumnya ragi jenis ini tidak akan bertahan lama, hanya sekitar 2-3 hari dengan catatan tetap disimpan dalam suhu rendah. Ragi ini juga lebih sensitif terhadap garam sehingga harus dipisahkan selama pengadukan. Keunggulan fresh yeast adalah lebih toleran terhadap air dingin/es, lebih mudah larut, terutama dalam proses pengadukan singkat, serta memiliki aroma khas yang tidak bisa didapatkan pada ragi jenis lain.
2.        Instant Dry Yeast/Ragi Kering Instan
Ragi Instan merupakan jenis ragi yang paling sering digunakan karena aplikasinya lebih praktis. Ragi jenis ini berbentuk butiran halus berwarna cokelat muda dan memiliki aroma khas ragi roti. Karena rendahnya kadar air, jenis ragi ini terbilang cukup aman digunakan di negara–negara tropis dengan tingkat kelembapan udara yang tinggi seperti Indonesia. Penggunaan dosis ragi ini hanya sekitar 1%-2,5% dari berat tepung terigu. Penyimpanan ragi jenis ini harus di dalam wadah kedap udara dan disimpan dalam suhu kering dan sejuk atau di dalam chiller. Untuk hasil terbaik, ragi jenis ini harus dipakai habis dalam waktu 48 jam setelah kemasan dibuka.
3.        Active Dry Yeast/Ragi Koral
                          Active Dry Yeast memiliki kadar air sekitar 7,5% dan memiliki bentuk seperti bola- bola kecil. Ragi dalam jenis ini harus diaktifkan dulu dengan cara dilarutkan dengan air sebelum ditambahkan ke dalam adonan roti. Jika tidak, maka ragi akan sulit bercampur sehingga menghambat daya kerja ragi tersebut. Pada umumnya, active dry yeast digunakan dengan jumlah 2x lebih banyak dari instant dry yeast. Yang harus diperhatikan, ragi ini memerlukan proses rehydration (pelarutan) dengan air pada suhu 380 – 400 C selama sekitar 15 menit. (http://www.bakerymagazine.com/2012/02/15/ragi-bahan-utama-pengembangan-adonan-roti/ di akses pada 12/04/2017.

2.4 Gula Tebu Merah
Gula Tebu Merah[14] adalah bahan makanan yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Gula tebu merah ini dihasilkan dari proses pemerasan air tebu yang diperas menggunakan mesis peras tradisional maupun modern. Setelah air tebu terkumpul air tebu tersebut dimasak di panci sampai air tebu tersebut mengetntal. Setelah mengental air tebu tersebut di cetak di wadah-wadah yang sudah disediakan. Lalu cairan yang sudah dicetak tadi di biarkan membeku. Gula Tebu Merah mengandung energi sebesar 356 kilokalori, protein 0,4 gram, karbohidrat 90,6 gram, lemak 0,5 gram, kalsium 51 miligram, fosfor 44 miligram, dan zat besi 4 miligram.  Selain itu di dalam Gula Tebu Merah juga terkandung vitamin A sebanyak 0 IU, vitamin B1 0,02 miligram dan vitamin C 0 miligram.  Hasil tersebut didapat dari melakukan penelitian terhadap 100 gram Gula Tebu Merah, dengan jumlah yang dapat dimakan sebanyak 100 %.
Informasi Rinci Komposisi Kandungan Nutrisi/Gizi Pada Gula Tebu Merah:
Nama Bahan Makanan            : Gula Tebu Merah
Nama Lain / Alternatif            : Gula Merah Tebu, Belum Murni
Banyaknya Gula Tebu Merah yang diteliti (Food Weight) = 100 gr
Bagian Gula Tebu Merah yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 100 %
No
Kandungan
Jumlah
1
Energi Gula Tebu Merah
356 kkal
2
Protein Gula Tebu Merah
0,4 gr
3
Lemak Gula Tebu Merah
0,5 gr
4
Karbohidrat Gula Tebu Merah
90,6 gr
5
Fosfor Gula Tebu Merah
44 mg
6
Zat Besi Gula Tebu Merah
4 mg
7
Vitamin A Gula Tebu Merah
0 UI
8
Vitamin B1 Gula Tebu Merah
0,02 mg
9
Vitamin C Gula Tebu Merah
0 mg
10
Kalsium Gula Tebu Merah
51 mg

Tabel 1. Kandungan Gula Tebu Merah (Sumber Informasi Gizi: Berbagai publikasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia serta sumber lainnya).

Keterangan:
Riset/penelitian pada Gula Tebu Merah yang berbeda bisa menghasilkan perbedaan hasil yang didapat karena berbagai faktor yang mempengaruhi.  Mohon maaf apabila ada kesalahan atau kekurangan pada informasi daftar komposisi bahan makanan Gula Tebu Merah ini.  Semoga informasi kandungan gizi/nutrisi Gula Tebu Merah ini bisa bermanfaat untuk kita semua.  Terima Kasih. (http://www.organisasi.org/1970/01/isi-kandungan-gizi-gula-tebu-merah-komposisi-nutrisi-bahan-makanan.html).

2.5  Fermentasi
Fermentasi[15] adalah proses perombakan senyawa organik oleh mikroba dengan menggunakan enzim.
Macam-macam fermentasi:
1.    Fermentasi alcohol
Fermentasi alkohol merupakan suatu reaksi pengubahan glukosa menjadi etanol (etil alkohol) dan karbon dioksida. Organisme yang berperan yaitu Saccharomyces cerevisiae (ragi) untuk pembuatan tape, roti atau minuman keras. Reaksi Kimia:
Reaksi:Persamaan Reaksi Kimia
C6H12O6 → 2C2H5OH + 2CO2 + 2 ATP (Energi yang dilepaskan:118 kJ per mol)
Dijabarkan sebagai:
Gula (glukosa, fruktosa, atau sukrosa) → Alkohol (etanol) + Karbon dioksida + Energi (ATP
2.    Fermentasi asam laktat
Fermentasi asam laktat adalah respirasi yang terjadi pada sel hewan atau manusia, ketika kebutuhan oksigen tidak tercukupi akibat bekerja terlalu berat. Di dalam sel otot asam laktat dapat menyebabkan gejala kram dan kelelahan. Laktat yang terakumulasi sebagai produk limbah dapat menyebabkan otot letih dan nyeri, namun secara perlahan diangkut oleh darah ke hati untuk diubah kembali menjadi piruvat. Glukosa dipecah manjadi 2 molekul asam piruvat melalui glikolisis , membentuk 2 ATP dan 2 NADH.

3.    Fermentasi asam cuka
Merupakan suatu contoh fermentasi yang berlangsung dalam keadaan aerob. fermentasi ini dilakukan oleh bakteri asam cuka (acetobacter aceti) dengan substrat etanol. Energi yang dihasilkan 5 kali lebih besar dari energi yang dihasilkan oleh fermentasi alkohol secara anaerob.

Reaksi fermentasi asam cuka:

C2H1206 → C2H5OH + O2→ CH3COOH + H20
 (Wikipedi.Fermentasi,(online),(https://id.wikipedia.org/wiki/Fermentasi).

2.6 Parameter Uji
2.6.1. Pengujian Lama Perangkap Berfungsi
Dalam parameter uji ini nilai yang diukur adalah lama perangkap berfungsi dalam proses penjebakan nyamuk dan kecoa, teknik atau cara yang digunakan dalam parameter ini adalah dengan mengukur dan menghitung jumlah nyamuk dan kecoa yang masuk ke dalam perangkap tersebut setiap 1x 24 jam. Proses tersebut dilakukan selama masih ada nyamuk dan kecoa yang masuk ke dalam perangkap. Dan proses akan dihentikan jika tidak ada lagi penambahan dari nyamuk dan kecoa yang masuk ke dalam perangkap. Maka untuk nilainya kita hitung dari jumlah hari ketika perangkap masih berfungsi dalam menjebak nyamuk dan kecoa.
2.6.2 Efektifitas Perangkap
Efektifitas perangkap adalah kemampuan perangkap tersebut dalam menjebak nyamuk dan kecoa yang dinilai dari presentasi jumlah nyamuk dan kecoa yang masuk per jumlah nyamuk dan kecoa yang ada. Pada parameter ini kita mengetahui seberapa efektifkah perangkap kita dalam menjebek nyamuk dan kecoa, sehingga kita mengetahui kemampuan perangkap yang kita buat.
2.4.3 Pengujian pH
            pH adalah satuan untuk menunjukan derajat keasaman yaitunya kadar asam atau  kadar basa dalam suatu larutan. Pengukuran derajat keasaman menggunakan jumlah ion H+ yang terlarut dalam air. Jika pH kecil dari 7(tujuh) maka dapat dikatakan larutan tersebut bersifat asam dan jika pH besar dari 7 maka dapat dikatakan larutan tersebut bersifat basa. Larutan bersifat netral apabila pH nya 7(tujuh).
Dalam hal fermentasi pH lautan yang terfermentasi biasanya bersifat asam karena terjadinya proses perombakan dan pembusukan terhadap larutan tersebut yang dilakukan oleh mikroorganisme.
2.4.4 Organoleptik
            Uji organoleptik atau uji indera atau uji sensori merupakan cara pengujian dengan menggunakan indera manusia sebagai alat utama untuk pengukuran daya penerimaan terhadap produk. Pada uji organoleptik kali ini kami menggunakan uji indra penciuman,  uji indra penciuman ini berdasarkan bau alkohol yang dihasilkan dari perangkap kami. Perngkap kami menghasilkan alkohol dikarenakan adanya proses fermentasi alkohol senhingga menghasilkan alkohol. Untuk itu kami melakukan uji organoleptik terhadap bau alkohol karena produk kami diletakan di dalam ruangan.
            Pada uji organoleptik ini kita menggunakan metoda uji ambang ransang yaitu tingkat ransangan terkecil yang mulai dapat menghasilkan respons. ambang ransang dibagi dua yaitu ambang mtlak, ambang mutlak adalah ransangan yang dapat menghasilkan respon benar 50% dari populasi. Yang kedua yaitu ambang ransang pengenalan yaitu dapat memberikan respon benar 75% dari populasi.
            Cara analisa yang dilakukan pada umumnya berdasarkan pada uji ransangan tunggal, panelis dipilih dari mereka yang sekedar dapat menganalisa atau mengetahui sifat indrawi yang diujikan. Dalam uji ransangan tunggal pada setiap uji tiap panelis diminta menyatakan ada atau tidaknya sifat indrawi yang di ujikan , dan data yang dihasilkan dapat dianalisa secara statistik.==
            Pada uji organoleptik[16] ini panelis hanya mencentang salah satu bagian tebel, dan memberikan alasannya, uji organoleptik ini sangat penting dikarenakan dapat mengukur tingkat kepuasan dari konsumen terhadap produk kita.(modul organoleptik buk elizarni).



BAB III
PELAKSANAAN PRATIKUM
3.1 Waktu
            Praktikum ini dilaksanakan pada tanggal 20 september 2017 sampai tanggal 7 november 2017 bertempat di laboratorium dasar Universitas Andalas

3.2 Metoda
            Metoda analisis yang digunakan dalam praktikum ini yaitu:
1.      Penetapan pH metode potensiometri
2.      Lama perangkap berfungsi
3.      Efektifitas dari perangkap
4.      Organoleptik

3.3 Alat dan Bahan
3.3.1 Alat gelas
1.      gelas piala
2.      pipet takar 50 ml
3.      batang pengaduk
3.3.2 Alat non gelas
1.    neraca teknis
2.    pH meter
3.    irisan
4.    pemanas air
5.    kaleng kue
6.    botol bekas
7.    spidol
8.    botol semprot
9.    galon
10.    tissue
3.3.3 Bahan
1.      gula merah
2.      ragi
3.      air suling
4.      buffer pH 4
5.      buffer pH 7
6.      buffer pH 10
7.      vaselin
8.      cat kaleng

3.4 Prosedur Kerja
3.4.1 Pembuatan perangkap nyamuk
1.         Potong dengan hati-hati tutup kaleng pada bagian tengah seukuran dengan keliling corong(seperti gambar pada lampiran)
2.         Pasang corong pada tutup kaleng dan beri lakban
3.         Cat bagian luar botol dengan cat yang berwarna hitam.
4.         Iris gula merah
5.         Timbang gula merah yang sudah di iris sebanyak 100 gr dan ragi sebanyak 2 gr
6.         Panaskan air sampai mendidih
7.         Campurkan dan aduk 100 gram gula merah dengan 400 mililiter air panas. Biarkan hingga campuran dingin.
8.         Tuang campuran ke dalam kaleng, Tambahkan ragi sebanyak 2 gr. Jangan diaduk agar menghasilkan karbon dioksida yang optimal, sebagai penarik perhatian nyamuk.
9.         Tutup kaleng perangkap nyamuk
10.     Amati apakah perangkap yang dibuat dapat menjebak nyamuk atau tidak dan berapa lama perangkap berfungsi secara efektif
3.4.2 Penetapan Derajat Keasaman Menggunakan pH Kalibrasi Alat pH Meter
1.         Disiapkan larutan buffer pH 4, pH 7, pH 10.
2.         Bersihkan elektroda dengan aquades lalu keringkan menggunakan tisu.
3.         Hidupkan pH meter dengan menekan tombol on
4.         Masukan pH meter ke dalam buffer pH 4
5.         Catat nilai kalibrasi
6.         Setelah itu keluarkan elektroda dari larutan buffer pH 4 dan bersihkan dengan aquades, lalu keringkan dengan tisu
7.         Setelah itu lanjutkan dengan memasukan elektroda kedalam larutan buffer pH 7 dan pH 10  dengan langkah yang sama


3.4.2.1 Pengujian pH Sampel
1.      Siapkan larutan sampel yang akan diuji
2.      Selanjutnya cuci elektroda pH meter dengan aquades lalu keringkan dengan tisu
3.      Masukan elektroda pH meter ke dalam larutan sampel
4.      Tunggu sampai layar display berhenti, lalu catat pH dan suhu larutan sampel
3.4.3        Penentuan berapa lama perangkap berfungsi
1. Siapkan perangkap nyamuk  yang sudah dibuat sebanyak 1 buah
2. Letakkan perangkap nyamuk di sudut-sudut ruangan
3. Biarkan selama satu hari
4. Setelah satu hari hitung jumlah nyamuk yang masuk
5. Lakukan langka 4 setiap hari
6. Hentikan proses sampai tidak ada lagi penambahan nyamuk
7. Hitung berapa hari proses dilakukan
3.4.4        Efektifitas perangkap
1.    Siapkan satu ruangan kosong dengan ukuran 3 x 4 meter yang tidak terdapat nyamuk maupun serangga di dalamnya
2.    Letakan perangkap nyamuk yang dibuat didalam ruangan tersebut sebanyak 1 buah
3.    Isikan di dalam ruangan tersebut sebanyak 20 ekor nyamuk yang masih hidup
4.    Biarkan selama satu hari
5.    Hitung jumlah nyamuk yang masuk ke dalam perangkap tersebut
6.    Lakukan perhitungan presentasenya
Rumus = x 100%
3.4.5  Organoleptik
Untuk parameter organoleptik kami menggunakan uji hedonik(uji kesukaan) pada indra penciuman yaitu hidung dan untuk panelis yang kami gunakan yaitu panelis tidak terlatih yaitu orang sebanyak 25 orang.
Cara kerja:
1.    Siapkan satu ruangan 3 x 4 meter, yang terdapat nyamuk di dalamnya
2.    Letakan perangkap nyamuk didalam ruangan tersebut sebanyak 4 buah
3.    Panelis masuk ke dalam ruangan yang ada nyamuk tersebut
4.    Panelis menunggu sekitar 5-10 menit
5.    Panelis dipersilahkan keluar ruangan
6.    Panelis mengisi data mengenai tanggapannya mengenai ruangan yang ada        perangkap nyamuk









BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 pH
No
Jumlah hari
pH
1
1 hari
5,49
2
2 hari
5,48
3
3 hari
5,47
4
4 hari
5,41
5
5 hari
5,02
6
6 hari
4,83
7
7 hari
4,80
8
8 hari
4,73
9
9 hari
4,49
10
10 hari
4,48
11
11 hari
4,45
12
12 hari
4,38

Tabel 3. hasil pengujian pH
Pembahasan:
Dari pratikum pengujian pH yang dilakukan di dapatkan data pH semakin lama di fermentasi semakin rendah dikarenakan, pada saat proses fermentasi glukosa akan diubah sampai pada akhirnya menjadi asam, sehingga meningkatkan kadar asam dan membuat pH menurun.
Grafik 1. pH larutan
Dimana pada grafik ini pH larutan semakin lama semakin menurun, akibat proses fermentasi yang terjadi di dalam perangkap.












4.2 Lama Perangkap Berfungsi
No
Jumlah hari
Jumlah nyamuk
1
1 hari
0 nyamuk
2
2 hari
0 nyamuk
3
3 hari
0 nyamuk
4
4 hari
5 nyamuk
5
5 hari
8 nyamuk
6
6 hari
8 nyamuk
7
7 hari
4 nyamuk
8
8 hari
14 nyamuk
9
9 hari
16 nyamuk
10
10 hari
4 nyamuk
11
11 hari
7 nyamuk
12
12 hari
3 nyamuk
13
13 hari
0 nyamuk

Tabel 4. hasil pengujian lama perangkap berfungsi

Pembahasan: dari pratikum yang dilakukan di dapatkan data bahwa jumlah nyamuk semakin lama semakin bertahmbah. Pucaknya pada hari ke 9 dimana jumlah nyamuk yang di dapatkan 16 ekor. Lama perangkap berfungsi selama 12 hari.

Grafik 2. Jumlah nyamuk
Dimana pada grafik ini dapat dilihat, jumlah nyamuk mula-mula sedikit dan semakin lama semakin bertambah akibat proses fermentasi bertambah, dan kemudian berkurang lagi akibat proses fermentasi yang mulai habis












4.3 Organoleptik
No
Nama penelis
Keterangan
Tidak berbau alkohol
Berbau
Alkohol
Sangat berbau alkohol
1
Ozi saputra


2
Vicky aditya


3
Firdaus rival orlando


4
Muhammad ikram


5
Arya mauliadi


6
Muhammad fikri bahir


7
Jordy caesar


8
Adinul fajar


9
Zaitul iklas


10
m. irfan ardal


11
Aditya sutisna


12
Seprizkianto eka putra


13
Abdullah rajab sani


14
Andi hariadi


15
Sabbbihisma nur syam


16
Taufiq


17
Zulimarni


`18
Sepdi armon


19
Faisal


20
Syarif abdullah


21
Rifyal tanjung


22
Elynur


23
Nur aini


24
Suparno


25
Mismaret


26
Syukrina


27
Suryadi


28
Saparman


29
Kasmira fujita


30
Dhea andalusia


Total
24
6
-

Tabel 5. Uji Organoleptik

Pembahasan:
Jadi dari data yang didapat dapat dibahas bahwa produk kami tidak berbau alkohol, karena 80% panelis menilai bahwa produk kami tidak berbau alkohol. Dikarenakan alkohol yang dihasilkan sangat sedikit dan sulit tercium oleh indra penciuman manusia.





4.4 Efektifitas Perangkap
            Dari sampel pertama didapatkan data: 33 ekor nyamuk yang ditangkar, nyamuk yang masuk kedalam perangkap sebanyak 19 ekor , maka nilai efektifitas yang didapatkan adalah 57%.
            Dari sampel kedua didapatkan data : 44 ekor nyamuk yang ditangkar, nyamuk yang masuk kedalam perangkap sebanyak 28 ekor , maka nilai efektifitas yang didapatkan adalah 64%
Maka nilai rata-rata efektifitas perangkap adalah 60%
Pembahasan:
            Dari nilai efektifitas perangkap nyamuk dapat dibahas bahwa perangkap nyamuk kami efektif berfungsi sebagai perangkap nyamuk karena mimiliki nilai efektifitas diatas 50 %.



4.5 Analisis Biaya
4.5.1 Analisis Biaya Pembuatan Produk
Tabel 4. Analisis biaya pembuatan produk
No
Nama bahan
Jumlah
Harga(Rp)
1
Gula merah
1 kilogram
20.000
2
Ragi roti
1 shashet
5.000
3
Air
1 liter
0
4
Kaleng
10 buah
20.000
5
Label
 -
5.000
6
Biaya tak terduga
 -
10.000
7
Cat kaleng
1 kaleng
20.000
8
Selotip
1 buah
5.000
Total
85.000

Tabel 6. Analisis Biaya

4.5.2 Analisis Bayangan Biaya Pemasaran
Dari label analisis biaya pembuatan produk,dapat diketahui:
Modal awal dari pembuatan produk sebesar 85.000, dari modal awal tersebut dapat dihasilkan 10 produk. Untuk 1 buah produk dijual dengan harga Rp 12.000/produk. maka di dapatkan total penjualan sebesar Rp 120.000. Sehingga keuntungan yang di dapat adalah sebesar Rp 35.0000.




Studi Kelayakan Bisnis
Diketahui:
keterangan
Harga
Harga jual
Rp 12.000
Harga produksi
Rp 8.500
Sewa tempat
-
Gaji karyawan
-
Biaya lain
Rp 50.000
Total investasi
Rp 500.000
Target penjualan
10 kotak

BEP(break event point)
a.       Jumlah pengeluaran per hari
Biaya lain                             : Rp 50.000/ 30 hari         = Rp 1.700
Total investasi                    : Rp 500.000/30 hari        = Rp 16.700
Total pengeluaran           : Rp 18.400 / hari
b.      Laba per bungkus
= harga jual – harga produksi
= Rp 12.000 – Rp 8.500
= Rp 3.500
c.       BEP
BEP        = total pengeluaran : laba per bungkus
                = Rp 18.400 : Rp 3.500
                = 6 bungkus/ hari
PBP( pay back period)
PBP        = laba x target x 30 hari
                = Rp 3.500 x 10 kotak x 30 hari
                = Rp 1.050.000


ROI(return on investment)
ROI         = PBP/ total investasi x 100%
                = 1.050.000/ 500.000 x 100%
                = 210% 




BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan Analisis yang telah dilakukan terhadap perangkap nyamuk dan kecoa dari fermentasi gula merah maka hasil yang didapatkan sebagai berikut:
1.         Nilai pH perangkap nyamuk dan kecoa semakin lama semakin rendah.
2.         Perangkap nyamuk dan kecoa berfungsi selama 12 hari.
3.         Efektifitas dari perangkap tersebut sebesar 60%.
4.         Dari 80% panelis menilai produk tidak berbau alkohol.
dari pengujian yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa perangkap yang kami buat efektif sebagai perangkap nyamuk dan kecoa.
5.2 Saran
Dari produk yang kami buat kami menyarankan agar masyarakat menggunakan perangkap nyamuk dan kecoa dari fermentasi gula merah karena perangkap kami efektif dalam menjebak nyamuk dan kecoa, dan tidak pula  menimbulkan efek samping terhadap kesehatan.




DAFTAR KEPUSTAKAAN


Ana. 2015. “8 Bahaya Obat Nyamuk Bakar dan Semprot dari Bahan Pembuatannya”. http://halosehat.com/farmasi/obat/8-bahaya-obat-nyamuk-bakar-dan-semprot-dari-bahan-pembuatannya. Diakses pada 12/04/2017.
Armon. 2014. “kandungan gizi gula tebu merah”. (http://www.organisasi.org/1970/01/isi-kandungan-gizi-gula-tebu-merah-komposisi-nutrisi-bahan-makanan.html). Diakses pada 12/04/2017
D. Levine, Norman. 1994. Buku Pelajaran Parasitologi Veteriner. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Maharani, Anindhita. 2015. “7 Faktor yang Membuat Anda Jadi Magnet Nyamuk”. https://beritagar.id/artikel/kesehatan/7-faktor-yang-membuat-anda-jadi-magnet-nyamuk-26637. Diakses pada 12/04/2017.
Rahayu. Dewi Sri.2012. Ragi Bahan Utama Pengembangan Adonan Roti. http://www.bakerymagazine.com/2012/02/15/ragi-bahan-utama-pengembangan-adonan-roti/. Diakses pada 12/04/2017.
Zarni, Eli dan Fitriyeni. 2011. Bahan Ajar Berbasis Kompetensi (Modul) Organoleptik. Padang: SMK-SMAK Padang.




LAMPIRAN 


Perangkap nyamuk dan kecoa siap






[1] Agus Kardinan, nyamuk dan pembasminya, (surabaya:jawabook, 2003), hlm 1
[2] Ibid.,hlm 23                                                                                                                       
[3] Nazifah imaduddin, racun vs kecoa ,(jajarta:Zettu, 2013), hlm 2
[4] Kardinan,Op.cit.,hlm 32
[5] Kardinan,Op.cit.,hlm 33
[6] Kardinan,Op.cit.,hlm 34
[7] Kardinan,Op.cit.,hlm 34
[8] Rahmat Rukmana, gula merah dari tebu, (jakarta:airlangga, 2002), hlm 2
[9] Kardinan,Op.cit.,hlm 42
[10]  Agus Kardinan, nyamuk dan pembasminya, (surabaya:jawabook, 2003), hlm 1
[11] Antonius, cockroaches, (spain,1958)
[12] Kardinan,Op.cit.,hlm 32
[13] Fatur, ragi sebagai bahan pokok, (jakarta:airlangga, 2006), hlm,2
[14] Rahmat Rukmana, gula merah dari tebu, (jakarta:airlangga, 2002), hlm 2
[15] Zaenal Bachruddin, teknologi fermentasi pada industri peternakan,(yogyakarta:gadjah mada university press, 2008), hlm 4
[16]  Elizarni, jurnal organoleptik,(padang:smk-smak, 2010), hlm 1

Komentar